Tuesday, 23 December 2014

Happiness Inside


Bahagia itu mudah, bahagia itu sederhana, bahagia ada di sekitar kita, bahagia ada di dalam diri kita
 
Ingin menemukan kebahagiaan dalam hidup?
Hargai hal-hal kecil
Kamu diberkahi lebih dari yang kau kira

(sumber: fan page earth we are one)

Produksi atau Marketing Terlebih Dahulu?



Jaya Setiabudi sebagaimana dikutip dalam www.kampungwirausaha.com

Bagi pebisnis pemula, saya yakin hampir semua akan menghadapi masalah menentukan prioritas waktu dan fokus. Prioritas waktu? serasa 24 jam sehari gak cukup untuk mengerjakan segudang PR dalam bisnisnya. Sementara pengeluaran harian dan bulanan jalan terus. Tak lepas juga prioritas fokus, dana terbatas, bisnis dikerjain sendiri, produksi atau pemasaran duluan?
Biasanya nih, kalo ex-profesional perusahaan gede, begitu buka bisnis, mikirnya manajemen duluan, ujung-ujungnya BANGKRUT, karena kehabisan ‘darah’. Begitu juga SARJANA lulusan MANAJEMEN, kalo beneran ikutin teori di kampus, 90% akan bangkrut juga..!! WHY? Karena mereka gak ngerti skala prioritas dengan SDM yang terbatas. Bedakan dengan perusahaan besar, yang SDM-nya keroyokan. Pebisnis pemula, dengan SDM dan bujet seadanya, kalo gak cepat-cepat mbuat untung dan arus kas positif, dalam hitungan bulan bangkrut juga.
Makanya saya sering berpesan : Fokus ke pemasaran yang penting dapat duit, benahin sistem kemudian. Orang akunting jangan ngeyel yah. Coba pikir, Apanya yang mau diakuntingin kalo duitnya aja gak masuk?
Maka dari itu FOKUS saat buka bisnis, terutama di jam produktif adalah CARI DUIT alias PEMASARAN..!!!
Dulu saat awal bisnis, hanya punya 1 admin, jam 9 sampe jam 16:00 saya ‘nyales’ di lingkungan industri. Sore pulang ke office (merangkap tempat tinggal) koordinasi sama admin. Malamnya ngerjain PAPER WORK.
Hingga omzet sudah mengalir, barulah merekrut orang untuk membenahi sistem. Nah, mana yg dibenahin dulu? Kalo bicara manajemen kan ada 4 tuh: 1.Pemasaran 2.Keuangan 3.Operasional 4.SDM ? Mana duluan?
Karena sudah saya urutkan, ya tentu PEMASARAN duluan. setelah duit mengalir, baru bicara How to Manage the money. Kalo gak ada money-nya, apa yang mau di-manage doel..?!
Itu prioritas dalam bisnis. Kalo mindsetnya bener, insya Allah gak fatal.
Intinya:
Waktu kita sama 24 jam, dengan resources terbatas, Bagaimana kita bisa mengoptimalkan bisnis kita. Jadi istilah “Dari HULU ke HILIR” perlu dibalik ? “Kuasai HILIR, baru HULU”. Karena duit itu di HILIR (baca: konsumen).
Trus Produksinya?
Di SUB ke produsen yang HANDAL. Karena produksi itu ribetnya minta ampun.
“Tapi kalo diSUB, untungnya kan jadi TIPIS?” ? Gak papa, yang penting perputaran cepat dan lancar..!
Penutup..
Mas Bule bilang, “Get the market first, reduce the production cost later..!
Paham gak? *tepokjidat
sumber: Jaya Setiabudi di facebooknya

Thursday, 18 December 2014

Lahan Abadi Pertanian di Bandung, Langkah Awal Menuju Ketahanan Pangan


(foto:www.republika.com)




Pemerintah Kabupaten Bandung Jawa Barat akan menetapkan 32.000 hektare lahan abadi pertanian sebagai langkah antisipasi keterancaman krisis pangan.

Upaya tersebut diwujudkan dalam bentuk Peraturan Daerah (Perda) tentang Lahan Abadi.

Kepala Dinas Pertanian, Perkebunan, dan Kehutanan (Distanbunhut) Kabupaten Bandung Tisna Umaran menyatakan pihaknya sudah menggandeng Balai Penelitian Tanaman Pangan dan diketahui luas areal pertanian yang eksisting mencapai 35.000 ha.

"Dari jumlah tersebut pun terancam oleh pertumbuhan permukiman dan industri. Makanya, Perda tentang Lahan Abadi menjadi mendesak untuk segera masuk dibahas dalam Prolegda DPRD pada 2016 nanti," ujarnya, Kamis (18/12).

Lewat perda tersebut, pihaknya akan memiliki kekuatan dalam mempertahankan luas areal pertanian yang ada agar tidak berubah fungsi. Apabila ada perubahan fungsi, sambungnya, paling tidak akan beralih ke lahan pertanian komoditas lain.

Dia menyebutkan rata-rata penyusutan lahan sawah di Kabupaten Bandung setiap tahun mencapai 11-15 ha dengan mayoritas disulap menjadi permukiman dan pabrik.

"Memang ada beberapa sebagian sawah yang beralih menjadi ladang karena pengairan yang kurang maksimal, sehingga petani memilih menanam komoditas lain," tuturnya.

Meskipun terus mengalami penyusutan, pihaknya masih percaya luas areal pertanian yang ada saat ini masih cukup untuk memenuhi kebutuhan pangan. Bahkan Kabupaten Bandung masih berada di peringkat sembilan sebagai produsen padi di Jabar.

Berdasarkan catatan, hingga September 2014 produksi gabah kering giling Kabupaten Bandung telah mencapai 96% dari target sebanyak 509.667 ton gabah kering giling (GKG).

Pihaknya optimistis target akan terpenuhi mengingat masih ada sekitar 9.000 ha lahan lagi yang siap dipanen.

Sementara itu, Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Jabar mendesak pemerintah di kabupaten/kota di kawasan itu agar mengendalikan alih fungsi lahan guna menghindari krisis pangan.

Ketua Harian HKTI Jabar Entang Sastraatmadja mengemukakan semakin merebaknya alih fungsi lahan pertanian oleh perindustrian dan perumahan mengakibatkan lahan pertanian menjadi menyempit sehingga terdampak pada usaha pertanian.

Dia menjelaskan pemerintah pusat atau provinsi tidak bisa mengintervesi pemerintah kabupaten/kota meskipun telah mengeluarkan kebijakan pengendalian alih fungsi lahan karena kewenangan ada di daerah.

“Pemerintah kabupaten/kota yang memiliki kekuasaan otonomi harus mempersiapkan regulasi untuk mempersempit banyaknya alih fungsi lahan,” katanya.

(sumber: www.kabar24.bisnis.com)

Perlunya Sistem Ketahanan Air Bagi Indonesia

Catatan: Artikel yang dilansir dari www.kompas.com ini menjadi pembuka bagi artikel-artikel tentang lingkungan berikutnya yang akan menjadi label khusus dalam blog ini

(foto: rahmantraveler.blogspot.com)


Pada saat kemarau panjang melanda Indonesia, curah hujan rendah tercatat ada di Jawa, Bali, NTB, NTT, dan sebagian Sulawesi. Lantaran itulah, warga masyarakat mengeluhkan kekeringan.

Belum lagi, suhu udara panas memunculkan kembali titik-titik api di lahan gambut seperti di Sumatra. Kabut asap pun tak terelakkan.

Catatan itulah yang menjadi salah satu bagian dari diskusi terbatas di Jakarta soal kekeringan pada pekan lalu. Menurut Wakil Menteri Pekerjaan Umum Hermanto Dardak, hematnya, kemarau panjang mengingatkan kembali masyarakat dan berbagai pemangku kepentingan belajar kembali akan pentingnya sistem ketahanan air.

Dalam penjelasannya, pemerintah daerah dan pusat menggelar program jangka pendek mengatasi kekeringan itu. "Program itu adalah pengiriman air bersih ke daerah-daerah yang terkena kekurangan air dengan mobil-mobil tangki," katanya sembari menambahkan bahwa program itu merupakan kerja sama antara Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) dan Badan  Nasional Penanggulangan Bencana Daerah (BNPBD).

Kendati demikian, program itu tak bisa menjadi andalan untuk menuntaskan masalah kekurangan air selama musim kemarau. "Cara terbaik adalah membangun sistem ketahanan air," imbuhnya.

Sistem ketahanan air tersebut tentunya punya kaitan dengan sistem ketahanan pangan dan ketahanan energi. Pembangunan ini, kata Hermanto adalah bagian dari program pemerintahan Presiden Joko Widodo yang bakal membangun puluhan waduk dan ratusan embung di seluruh Indonesia.

2015

Nantinya, pembangunan waduk dan embung bakal berjalan dengan pemeliharaan waduk dan embung sudah ada. Singkatnya, saat musim hujan, waduk dan embung itu bakal menjadi penampung air untuk mengurangi risiko banjir. Kemudian, air di waduk dan embung bisa menjadi sumber irigasi. Tak cuma itu, air tersebut bisa pula dijadikan sumber pembangkit listrik.

Waduk yang akan dibangun, lanjut Hermanto, sejatinya bukanlah waduk berkapasitas besar. Rerata waduk-waduk tersebut mampu menampung makismal 25 juta meter kubik air. Dana pembangunannya paling banyak Rp 900 juta.

Catatan Kementerian Pekerjaan Umum menunjukkan tahun depan akan ada pembangunan Waduk Kuil di Manado, Sulawesi Utara dan Waduk Logung di Kudus, Jawa Tengah. Pembangunan Waduk Kuil untuk mencegah banjir menghantam kota Manado. Air di waduk itu juga bakal bermanfaat memenuhi kebutuhan air warga Manado dan kawasan Ekonomi Khusus Bitung.

Pembangunan waduk, selanjutnya, memang terkait dengan pertanian. Menurut Hermanto, di Indonesia ada sekitar 7,2 juta hektare lahan pertanian. Tapi, baru 800 ribu hektare sawah yang mendapatkan pengairan dari waduk. "Sisanya masih mengharapkan air dari hujan dan sungai," tuturnya.

Sementara, untuk ketahanan energi, pemerintah juga akan membangun PLTA pada waduk-waduk yang sudah ada. Tercatat, waduk-waduk dimaksud adalah Karangkates, Kesamben, dan Lodoyo.

Tuesday, 16 December 2014

Inovasi Berjualan Kebab Via Online

Modal dalam bisnis bukan melulu tentang uang. Modal bisa juga berupa jaringan, tenaga, dan inovasi! Salah satu kisah sukses (sebagaimana dilansir dari studentprenuer.com) pengusaha kuliner kebab yang memiliki terobosan menarik dalam memasarkan produknya berikut patut menjadi inspirasi bagi anda.


Rachman Adi sempat dipaksa orang tuanya untuk menjadi pegawai, namun menolak dan lebih memilih menjadi pengusaha. Ia memilih berbisnis makanan yang ia beri nama 'Kebab Kebudd', kini kebab buatannya diminati konsumen.

Ada terobosan yang ia lakukan dalam pemasaran kebabnya yaitu hanya dijual via online dan varian kebab yang dibuatnya berbeda dari kebab pada umumnya.

"Saya ingin memberikan sesuatu yang berbeda, yang belum pernah ada sebelumnya. Dan saya rasa, peluang bisnis kuliner untuk kebab masih sangat terbuka lebar. Walaupun bukan menjadi menu utama bagi kebanyakan orang Indonesia," kata Rachman.

Ia mengenal kebab dari seorang teman yang masih memiliki garis keturunan orang Timur Tengah. Ia bertanya tentang bumbu dan bahan-bahan masakan yang diperlukan serta proses memasaknya. Hasilnya, ia banyak melakukan modifikasi dan inovasi hingga tercipta berbagai macam varian rasa yang sangat unik dan belum pernah ada sebelumnya.

"Kebab buatan saya tersaji dalam bentuk frozen dan ukurannya mini. Saya berani menjamin bahwa kebab buatan saya adalah yang pertama di dunia dan di negara asalnya pun tidak ada," jelasnya.

Awalnya, ia mengolah kebab dengan isi daging sapi dan daging ayam seperti kebab pada umumnya. Lalu ia mencoba perbedaan produk yaitu membuat kebab Ayam Pedas. Selain itu, Rachman juga membuat kebab Buah (Fruity Mix Choco) yang dipadu dengan cokelat.

Bahkan ia juga membuat produk kebab mini rasa Durian. Kebab ini menggunakan 100% Durian Medan, dengan komposisi yang pas dengan perpaduan tortilla dan keju.

 Rachman menceritakan soal awal pemilihan nama kebab yaitu Kebab Kebudd agar mudah diingat masyarakat. Insipirasinya berawal saat mengendarai mobil saat berada di jalan tol, tiba-tiba saja tercetus nama Kebab Kebudd karena memang proses penyajiannya yang cepat. Selain itu, yang unik adalah produknya dijual hanya lewat online.

"Pembelian Kebab Kebudd hanya dapat dilakukan secara online mengingat kami tidak memiliki outlet secara fisik," katanya.

Menjelaskan bisnis kebab, Rachman tak mengaku tak langsung sukses atau berjalan mulus. Ia juga mengalami pahit-manis dalam menjalankan bisnis.

"Saya merintis bisnis sejak masih duduk di bangku kuliah. Dan karena sibuk menjalankan bisnis sampai-sampai kuliah pun tak terurus hingga molor beberapa tahun," katanya.

Selain itu, ia juga awalnya sempat tak direstui orang tua, karena yang lebih menginginkan agar Rachman menjadi seorang pegawai atau orang kantoran. Menurut mereka, menjadi pegawai akan lebih menjanjikan karena akan mendapat penghasilan tetap setiap bulan.

"Saya pun meyakinkan mereka bahwa menjadi seorang pengusaha yang berjualan kebab pun juga dapat sukses dan memiliki penghasilan yang tak berbatas," katanya.

Rachman mengatakan produk Kebab Kebudd memiliki varian dengan isi buah yang tidak pernah ada sebelumnya, justru menjadi tantangan tersendiri. Ia beralasan karena tidak mudah untuk mengenalkan kepada masyarakat bahwa kebab buah pun rasanya tak kalah enak dengan kebab isi daging sapi ataupun daging ayam.

"Butuh waktu yang cukup lama agar kebab buah dapat diterima oleh masyarakat. Seiring berjalannya waktu, masyarakat pun akhirnya tertarik dengan kebab buah di mana memberikan sensasi tersendiri," katanya.

Wednesday, 10 December 2014

Beautiful Stone Paintings

Such a beautiful stone paintings! 









sumber: fan page a different type of art

Tuesday, 9 December 2014

Pelajaran Untuk Tetap Terlihat Muda




  
Pelajaran Untuk Tetap Terlihat Muda

  1. Jangan berpikir terlalu banyak. Terlalu berpikir membutuhkan energi yang membuat anda menjadi terlihat tua.
  2. Jangan berbicara terlalu banyak, imbangi dengan bekerja.
  3. Selingi ritme bekerja anda dengan durasi 40 menit bekerja dan 10 menit beristirahat secara berulang. Ini akan menyeimbangkan fungsi mata, organ dalam, dan kejernihan pikiran anda.
  4. Saat anda sedang gembira cobalah kendalikan rasa bahagia anda agar tidak merusak energi pernapasan anda.
  5. Jangan khawatir dan marah berlebihan karena akan merusak hati dan pencernaan anda.
  6. Jangan makan berlebihan agar tidak merusak ginjal anda.
  7. Saat melakukan sesuatu, nikmatilah, jangan tergesa-gesa.
  8. Jangan hanya berolahraga fisik, latih pula pikiran anda agar selalu sabar sehingga terjadi keseimbangan energi dalam tubuh anda.
--disarikan dari www.earthweareone.com--

Thursday, 4 December 2014

10 Manfaat Bee Pollen Bagi Kesehatan





Madu dan Bee Pollen adalah salah satu dari bahan pangan yang mempunyai banyak manfaat bagi manusia atau yang lazim disebut superfood. Ribuan tahun sebelum gula olahan ditemukan, madu dan bee pollen banyak dimanfaatkan pada bidang pangan dan obat-obatan. Pada masa itu, Bee Pollen adalah komoditas yang sangat mahal dengan kombinasi unik dari mineral, vitamin, asam amino, antibiotik alami, hormon-hormon, enzim-enzim, dan lemak. Bee Pollen dikenal sebagai pengaktif sistem imun yang efektif dan benteng pertahanan tubuh dari racun-racun di lingkungan kita.


Apa itu Bee Pollen?

Bee Pollen adalah makanan bagi lebah muda, berbentuk butiran kasar serbuk yang diproduksi lebah untuk sarangnya. Bee Pollen terdiri dari nektar dan liur lebah. Satu hal yang sangat menarik dari Bee Pollen adalah struktur uniknya yang tidak bisa dibuat di labolatorium manusia. Saat peneliti mencoba memberi makan Pollen buatan manusia, lebah-lebah tidak dapat bertahan hidup. Saat ilmu pengetahuan telah mengalami lompatan yang sangat mengagumkan, tetap tidak dapat mengidentifikasi beberapa elemen kunci dalam Bee Pollen. Kandungan Bee Pollen terdiri dari sejumlah besar karbohidrat, protein, dan nutrisi. Namun demikian komposisi pasti dari Bee Pollen berkaitan dengan lokasi dari beragam nektar tanaman pembentuknya. 

Kandungan Bee Pollen.
  • 40% protein yang sangat mudah diserap tubuh manusia
  • Karotenoid (yang bisa diubah ke vitamin A)
  • Vitamin C
  • Vitamin E
  • Kalsium, tembaga, besi, magnesium, mangan, fosfor, potasium, silikon, sulfur, dan 59 mineral penting lainnya
  • 22 Asam amino yang mengandung 5 hingga 7 kali asam amino yang ditemukan dalam jumlah berat yang sama pada daging sapi, susu, telur, dan keju
  • Enzim yang meliputi amilase, katalase, kosimase, sitokrom, dehidrogenase, diaforase, diastase, asam laktat, pektase, dan fosfat.
10 Manfaat Bee Pollen Bagi Kesehatan
  1. Meningkatkan energi. Bee Pollen terdiri dari 55% karbohidrat dan 40% protein yang menjadikannya sumber energi yang kuat. Berkaitan dengan jumlah protein yang besar, Bee Pollen dapat digunakan sebagai suplemen alami pembentuk tubuh (bodybuilders).
  2. Masalah kesuburan. Penelitian telah membuktikan bahwa Bee Pollen mampu menstimulasi dan memperbaiki fungsi indung telur dan juga bereperan sebagai makanan pembangkit nafsu seksual (afrosidiak).
  3. Mengatasi alergi. Bee  Pollen mengandung quercetin yang dikenal mampu meminimalisir atau menetralkan reaksi histamin.
  4. Menurunkan berat badan. Bee Pollen menstimulasi metabolisme yang dapat meningkatkan energi dan penurun berat badan.
  5. Meningkatkan kualitas kulit. Menurut Dr. Lars-Erik Essen, seorang dokter kulit Swedia yang pertama menggunakan Bee Pollen untuk mengatasi masalah kulit, "Bee Pollen dapat menghambat penuaan dini pada sel dan menstimulasi pertumbuhan jaringan kulit yang baru, menawarkan perlindungan yang efektif terhadap dehidrasi dan menyuntikkan hidup baru pada sel yang kering, menghaluskan kerutan dan mendorong peredaran darah pada kulit".
  6. Meningkatkan sistem imun. Kandungan kompleks dari Bee Pollen efektif dalam meningkatkan sistem imun dalam tubuh.
  7. Melancarkan kerja sistem pembuluh jantung. Kandungan rutin (antioksidan yang bermanfaat untuk menguatkan pembuluh dan kapiler darah) dalam Bee Pollen dapat berfungsi sebagai anti gumpal darah yang mampu mencegah serangan jantung dan stroke.
  8. Menstabilkan tekanan darah.
  9. Mengatasi masalah pada sistem saraf.
  10. Meningkatkan pencernaan.
Bagaimana Cara Mengkonsumsi Bee Pollen?

Pastikan bahwa Bee Pollen berasal dari sumber organik yang terpercaya. Lebah harus tidak terpapar bahan kimia dan cairan fruktosa yang tinggi.

--diterjemahkan dari www.livingtraditionally.com--

Thursday, 27 November 2014

Alasan Anda Harus Meminum Air Lemon Setiap Pagi


Air lemon tidak hanya penghilang haus paling segar dari minuman lain, tetapi juga menutrisi tubuh dengan vitamin, mineral, serta unsur lain yang dibutuhkan oleh tubuh kita. Saat kita bangun di pagi hari, jaringan tubuh dalam kondisi dehidrasi dan memerlukan cairan untuk menghilangkan racun dan meremajakan sel-selnya. Berikut adalah alasan anda harus meminum air lemon setiap pagi, yaitu:
  1. Air lemon mengandung elektrolit yang kaya akan potasium, magnesium, dan kalsium.
  2. Air lemon efektif dalam mengurangi rasa sakit pada persendian dan otot.
  3. Air lemon hangat bagus untuk pencernaan karena mengandung asam sitrat yang saat berinteraksi dengan enzim dan asam lain dalam tubuh akan membantu sekresi cairan lambung dan organ pencernaan lain. Juga dapat membantu pergerakan usus secara alami.
  4. Hati dapat memproduksi enzim dengan bantuan air lemon daripada air lainnya. Selain itu bermanfaaat juga dalam membersihkan hati dan membuatnya bekerja maksmal dalam mengeluarkan racun.
  5. Air lemon dapat membantu memerangi infeksi pada saluran pernapasan, radang tenggorokan, dan pembenkakan tonsil (amandel).
  6. Air lemon penting untuk metabolisme tubuh karena kaya akan antioksidan yang melindungi tubuh dari radikal bebas dan memperkuat sistem imun.
  7. Potasium dalam lemon mampu membantu kerja sistem saraf. Depresi dan kecemasan adalah hasil dari rendahnya kadar potasium dalam darah. Sistem saraf memerlukan jumlah potasium yang cukup untuk memastikan selalu terhubung dengan jantung.
  8. Air lemon efektif untuk membersihkan darah, pembuluh darah, dan arteri.
  9. Air lemon dapat membantu menurunkan tekanan darah. Satu porsi harian sebuah lemon dapat menurunkan tekanan darah hingga 10%.
  10. Air lemon memberikan efek alkali pada tubuh. Bahkan saat anda meminumnya tepat sebelum makan, dapat menaikkan kadar pH. Semakin tinggi pH, semakin tubuh anda mampu memerangi penyakit.
  11. Air lemon bagus untuk kulit. Vitamin C dalam lemon meremajakan kulit secara alami.
  12. Air lemon mampu menurunkan kadar asam urat.
  13. Air lemon sangat bermanfaat bagi wanita hamil. Vitamin C dalam lemon berguna untuk menangkal virus seperti influenza. Lebih jauh, vitamin C membantu pembentukan jaringan tulang pada janin. Di saat yang sama, berkaitan dengan kandungan potasium yang tinggi, campuran air dengan lemon mampu mendorong pembentukan sel otak dan saraf pada bayi.
  14. Air lemon mampu menurunkan berat badan. Lemon mengandung serat pektin yang membantu menekan rasa lapar. Studi membuktikan bahwa orang yang menjalankan diet alkali lebih cepat menurunkan berat badan.
  15. Air lemon mampu meredakan sakit gigi dan gingivitis.
  16. Air lemon mampu mencegah kanker. Ini berkaitan dengan kandungan alkali pada lemon. Beberapa studi menunjukkan bahwa sel kanker tidak dapat berkembang pada lingkungan yang bersifat basa.
Kapan dan bagaimana cara meminum air lemon?

Gunakan setengah gelas air hangat tanpa gula dan peras setengah bagian lemon. Minumlah di pagi hari saat perut kosong. Beberapa ahli merekomendasikan satu jam sebelum sarapan untuk hasil maksimal.

--disarikan dari www.livingtraditionally.com--

Wednesday, 26 November 2014

Trik Sederhana Menghilangkan Bekas Pestisida Pada Sayur dan Buah





Cuka dapat digunakan untuk menghilangkan beberapa pestida dan bakteri tertentu pada bahan makanan segar anda. Tidak hanya cuka apel yang dapat melakukannya, segala jenis cuka pun bisa. Jumlah takaran yang direkomendasikan adalah campuran 10 persen cuka dan 90 persen air untuk merendam sayur dan buah. Cukup letakkan sayur dan buah pada rendaman, cuci dan bilas hingga bersih. Yang perlu diingat jangan terapkan proses ini pada buah yang rapuh (seperti jenis Berry) karena cuka bisa merusak lapisan kulit mereka. Sebagai catatan tambahan, cuka apel sudah lama dikenal sebagai bahan perawatan rambut yang alami. Tingkat keasamannya mendekati rambut manusia, yang menjadikannya pelembab dan pembersih yang baik bagi rambut, juga sebagai pembunuh bakteri yang efektif.

sumber: www.livingtraditonally.com

Tuesday, 25 November 2014

Kriteria Pemimpin Dalam Islam

(gambar: www.cyberdakwah.com)

Di dalam Islam, diatur berbagai hal yang menyangkut hubungan antara manusia dengan Tuhan dan antara manusia dengan manusia lainnya. Salah satu yang banyak disebutkan dalam Al-Quran dan Al-Hadist adalah beberapa kriteria pemimpin yang dianjurkan dalam Islam.
Sebagaimana kita ketahui, berpolitik adalah sifat dasar manusia yang memiliki kaitan dengan konsep pemimpin dan kepemimpinan.

"Setiap dari kalian adalah seorang pemimpin, dan setiap dari kalian bertanggung jawab atas apa yang dipimpinnya"

Oleh karena itu sesuai dengan tuntunan Rasul, seorang pemimpin yang muslim dan mukmin setidaknya harus mempunyai 4 (empat) sifat sebagai berikut:
  1. Sidiq (Jujur). Seorang pemimpin harus jujur dan mempunyai integritas. Integritas sendiri dapat dimaknai untuk selalu melakukan hal yang benar walaupun tidak ada yang melihat. Hai ini akan memupuk kepercayaan dari umat yang dipimpin.
  2. Tabligh (Menyampaikan Kebenaran). Pemimpin harus mampu menyampaikan kebenaran kepada umat, komunikatif dan tidak menyembunyikan hal-hal yang seharusnya disampaikan.
  3. Amanah (Dapat Dipercaya). Pemimpin hendaklah mempunyai sifat dapat dipercaya baik dalam perkataan maupun perbuatan.
  4. Fathonah (Cerdas). Seorang pemimpin harus cerdas, memiliki pengetahuan, dan mampu bersikap profesional.
Selain beberapa kriteria sifat di atas, Khalifah Abu Bakar Ash-Shidiq mewasiatkan tambahan bagi sifat pemimpin sebagai bagian dari akhlak mulia, yaitu:
  1. Tawadhu (Rendah Hati). Seseorang yang mengemban tugas berat sebagai pemimpin hendaknya harus rendah hati karena kemampuan manusia adalah terbatas. Bahkan seseorang yang dianggap unggu pun masih mempunyai kelemahan. Untuk itu dibutuhkan jiwa besar dan hati yang merendah dalam menerima masukan, saran, usulan, dan kritik dari berbagai pihak. Sifat ini juga akan menjauhkan masing-masing pribadi dari sifat sombong.
  2. Menjalin Kerjasama. "Tolong menolonglah kamu dalam kebaikan dan takwa dan jangan tolong menolong dalam dosa dan permusuhan" (QS 5:2). 
  3. Memenuhi Hak-hak Rakyat. Sebagai seorang yang diberi amanah untuk mengarahkan dan melindungi umat, wajib bagi pemimpin untuk dapat memenuhi hak-hak rakyat yang dipimpinnya.
  4. Memberantas Kezaliman. Kezaliman merupakan tindakan yang merugikan masyarakat dan meruntuhkan sendi-sendi bangsa dan negara, oleh karena itu wajib bagi pemimpin untuk memberantas kezaliman. Dari sini bisa dikatakan bahwa seorang pemimpin tidak boleh berbuat zalim, bahkan harus memberantas kezaliman yang dilakukan oleh orang lain.
  5. Menunjukkan Ketaatan Kepada Allah. Taat kepada Allah akan menjaga diri seorang pemimpin dalam menjalankan tugas yang diamanahkan kepadanya.
Terdapat pula kriteria sifat sifat terpuji yang harus dimiliki oleh seorang pemimpin Islam di antaranya adalah:
  1. Istiqamah. Ini berarti memiliki pendirian yang teguh dan diikuti dengan kepribadian yang mantap. Pendirian ini tercermin pada kata dan perbuatan, yaitu sesuatu yang diyakini dipertahankan sungguh-sungguh dengan tidak terombang-ambing oleh pengaruh apa pun.
  2. Memelihara diri. Bila terjadi sesuatu kegagalan diri sendiri diperhatikan terlebih dahulu sebelum menyalahkan orang lain. Rasullah bersabda: “Berbahagialah orang yang suka meneliti kelemahan dirinya dan tidak memiliki waktu untuk mencari kelemahan diri orang lain; dia bersedia memberi rezekinya yang lebih, serta bersedia mencegah kelebihan ucapannya”.
  3. Bijaksana. Ini berarti membuat perhitungan yang jauh sebelum bertindak. Langkah yang dipilih tidak menyinggung orang lain.
  4. Tenang. Dengan ketenangan, pilihan yang diambil tidak mudah keliru. Orang-orang bawahan juga tidak hilang kepercayaan terhadap pemimpin.
  5. Sabar. Sabar berarti kuat menahan diri agar tidak melakukan sesuatu yang tidak bijak. Dengan bersifat sabar seseorang bisa menang dalam banyak hal.
  6. Tidak takabur. Ini berarti tidak membanggakan diri berlebihan-lebihan baik dengan perbuatan, perkataan atau sikap.
  7. Tidak ingkar janji. Segala janji yang dibuat ditunaikan. Kalau pemimpin ingkar janji, kepercayaan orang terhadapnya akan hilang.
  8. Adil. Adil berarti menempatkan sesuatu pada tempat yang semestinya. Kewajiban, pembagian tugas, hukuman dan sebagainya, dilaksanakan dengan wajar. Rasulullah telah bersabda: “Hati-hatilah kalian terhadap doa orang-orang yang teraniaya, sebab tidak ada tabir pemisah antara doanya dengan Allah, walau dia orang kafir sekalipun”.
  9. Tabah. Tabah berarti keras kemauan dan diikuti dengan usaha yang cukup serta tidak cepat putus asa.
  10. Tawakkal kepada Allah. Pemimpin yang tawakkal rela akan apa yang ditakdirkan Allah baginya. Dia yakin akan kebijaksanaan Allah. Dia menyerahkan diri sepenuhnya kepada Allah setelah berusaha sekuat mungkin. 
sumber: www.islampos.com, www.kesukaanmuaku.blogspot.com

Mencegah dan Meredakan Asam Urat Secara Alami

Pola hidup modern yang serba cepat dan instan memperbesar resiko terkena asam urat pada segala usia. Untuk itu diperlukan pengaturan pola makan dan gaya hidup yang efektif untuk mencegah dan meredakan asam urat secara alami. Berikut adalah beberapa cara untuk mengatasi asam urat sebagaimana dikutip dari www.id.she.yahoo.com:


  • Perbanyak minum air putih
Mengonsumsi air putih minimal 8 hingga 10 gelas per hari bertujuan untuk mengencerkan urine. Hal ini juga berfungsi untuk menghambat proses penumpukan asam urat yang berlebihan.

  • Mengurangi makanan yang mengandung purin
Salah satu penyebab terjadinya asam urat adalah terlalu banyak mengonsumsi makanan yang mengandung purin. Anda sebaiknya mulai mengurangi makanan yang bersumber dari protein hewani, seperti udang, kepiting, kuning telur, daging sapi, jeroan, kambing dan ayam. Jika Anda ingin mengonsumsi protein, Anda dapat memilih protein murni, seperti putih telur, dan sumber protein yang mengandung sumber asam lemak esensial seperti ikan salmon dan tuna.

  • Menjaga berat badan
Menjaga berat badan adalah salah satu obat asam urat yang cukup ampuh. Bila Anda melakukan diet sehat dan diimbangi dengan olahraga, kandungan asam urat yang berlebihan bisa larut dan dibuang oleh tubuh. Namun, Anda tak perlu melakukan olahraga berat jika Anda merasa kesakitan. Cobalah beberapa olahraga ringan, seperti yoga, jalan kaki dan bersepeda. Meski ringan, Anda harus melakukan olahraga ini secara teratur setiap minggu.


  • Makan makanan yang tepat
Salah satu cara menjaga berat badan sebagai pilihan obat asam urat yang alami adalah menjalani diet sehat. Anda bisa memulainya dengan memilih makanan yang termasuk karbohidrat kompleks, buah-buahan, sayuran (bit, mentimun, daun selada, kentang, dan zucchini), dan produk susu yang rendah atau bebas lemak. 

  • Hindari yang manis
Obat asam urat yang alami adalah menghindari makanan atau minuman yang memiliki kandungan fruktosa atau pemanis buatan dalam jumlah tinggi. Misalnya, soda dan jus kemasan. Akan tetapi, jus alami tanpa gula tentu saja boleh Anda minum.


  • Stop minuman beralkohol
Tahukah Anda, meminum minuman beralkohol bisa menjadi penyebab asam urat. Bir, misalnya, mengandung kadar purin yang tinggi. Minuman beralkohol juga mengandung banyak kalori yang bisa menjadi penyebab berat badan naik. Jadi, hindarilah meminum minuman beralkohol sebagai obat asam urat yang alami.

Yulia Brodskaya Membawa Quilling ke Tingkat Baru

Seniman Rusia, Yulia Brodskaya mengkombinasikan keahlian kerajinan tangan dengan teknik quilling atau seni desain kertas (memotong dan menumpuk) untuk membuat bentuk atau gambar tertentu. Karya seni Yulia banyak dipengaruhi oleh seni desain komersial, terutama tipografi (seni membentuk huruf dan atau simbol menjadi gambar tertentu).

"Tipografi adalah cinta keduaku setelah kertas, dan aku sangat bahagia bisa menggabungkan keduanya, dan ini memacu aku untuk terus mengembangkan proyek desain lain"








Yulia Brodskaya lahir di Moskow pada 1983 dan pindah ke Inggris pada 2004 untuk menempuh program Master of Art in Graphic Communication di Universitas Hertfordshire. Bakatnya di bidang desain yang sangat menonjol dengan cepat membuatnya populer sehingga pada 2009 dinobatkan sebagai bintang dalam seni desain kreatif.


Yulia dengan 'grafik kertas' nya telah membuat standar baru dalam seni quilling. Gairah dalam desain, lukis kain, origami dan kolase, membuatnya mampu menciptakan bentuk yang sempurna dari ilustrasi gambar lewat kertas. Karyanya menggambarkan ketakutannya sendiri terhadap kematian sehingga banyak mengambil bentuk orang tua. Dia menggunakan banyak warna cerah untuk membuat kita melihat nuansa dalam lukisannya.








Sebagai seniman terkemuka di bidang quilling, Yulia banyak diundang keliling dunia untuk menjadi pembicara di berbagai konferensi desain dan mengajar di sekolah-sekolah desain.






--diterjemahkan dari www.daily-art.com--


Mengelola Marah Dengan Sehat

(foto: linkedin.com)

Marah adalah sifat yang manusiawi. Sebagai manusia tentu kita pernah merasakan marah.Namun bagaimana cara mengelola kemarahan itu adalah yang membedakan masing-masing kita. 
Sebenarnya apa yang terjadi pada tubuh saat kita marah?
Hasil penelitian menunjukkan bahwa saat kita marah terjadi peningkatan denyut jantung, tekanan darah, dan produksi testosteron. Kortisol (hormon stress) menurun dan terjadi peningkatan aktivitas otak kiri secara ekstrim sehingga mengakibatkan ketidakseimbangan kerja otak.
Secara logika, saat otak kita tidak seimbang maka segala tindakan yang kita lakukan cenderung berdasar impuls tanpa melewati pertimbangan yang matang. Oleh karena itu disarankan agar kita lebih pasif dengan tidak melontarkan ucapan atau melakukan tindakan yang mungkin akan kita sesali kemudian.
Ada beberapa hal yang sebaiknya kita hindari saat dalam keadaan marah, yaitu:
  1. Berdebat. Berdebat saat marah (apalagi dengan orang yang membuat kita marah) hanya akan membuat kita melontarkan kata-kata negatif yang tidak dapat ditarik kembali.
  2. Mengambil keputusan. Keputusan yang diambil saat marah tidak didasari oleh pertimbangan yang matang karena ketidakseimbangan kerja otak. Daripada menimbulkan akibat yang tidak diinginkan di kemudian hari, hindari mengambil keputusan saat marah.
  3. Melampiaskan kepada orang lain. Jangan menyebarkan mood negatif kita dengan melampiaskan kemarahan kepada orang lain. Ini hanya akan membuat anda dijauhi dan akan membuat rasa marah semakin menjadi.
  4. Pengumuman di media sosial. Beberapa orang akan lega ketika bisa meluapkan kemarahan di media sosial, namun apakan itu dapat menyelesaikan penyebab marah? tentu tidak. Membuat pengumuman di media sosial hanya akan menarik orang-orang 'kepo' yang tidak benar-benar bersimpati pada masalah kita.
  5. Curhat ke semua orang. Saat marah atau tertimpa masalah, kita merasa seolah-olah menjadi orang yang termalang di dunia. Ini akan mendorong kita untuk bercerita kepada orang lain agar dapat meringankan beban perasaan. Bila pada orang yang tepat, hasilnya tentu dapat melepaskan energi kemarahan kita bahkan hanya dengan mendengarkan tanpa memberi komentar atau saran. Namun bila ke sembarang orang, malah akan membuat orang tidak bersimpati dan mengasihani kita hingga membuat kita semakin terpuruk.
  6. Mengemudi. Mengemudi adalah salah satu ketrampilan yang membutuhkan koordinasi otak yang maksimal, oleh karena itu mengemudi saat sedang marah akan sangat berbahaya bagi diri sendiri dan pengguna jalan lain.
  7. Minum akohol. Bagi sebagian orang, melampiaskan dan kemarahan dengan minum minuman beralkohol dapat membawa perasaan melayang dan bebas yang dapat meringankan pikiran untuk sementara, namun efek lain yang timbul bisa sangat merusak terutama dari kesehatan fisik dan hubungan dengan orang lain.
  8. Berbelanja tanpa kontrol. Perasaan senang yang didapat saat berbelanja bisa berakibat buruk jika kita melakukannya dalam kondisi marah. Pengeluaran yang terjadi karena impuls tidak dapat dipertanggungjawabkan penggunaannya.
Sebagai alternatif mengelola rasa marah dengan sehat, anda dapat mencoba untuk:
  1. Relaksasi. Relaksasi mempunyai manfaat yang besar bagi keseimbangan fisik dan mental kita. Dalam bentuk apapun (yoga, meditasi, latihan pernapasan), relaksasi dapat menurunkan denyut jantung, menurunkan tekanan darah, dan menormalkan hormon-hormon dalam tubuh yang merupakan anti reaksi tubuh terhadap rasa marah.
  2. Belajar memafkan. Memaafkan apapun yang membuat kita marah bagaikan membuka pintu untuk membebaskan seseorang, dan menyadari bahwa kamu adalah tawanan yang sebenarnya.
  3. Menghindari stress. Mayoritas stress berasal dari pikiran. Jika kita bisa mengontrol otak untuk tidak berpikir tentang hal-hal yang membuat kita marah, terancam, takut, gelisah, dan hal negatif lainnya maka kita bisa lebih mudah memegang kendali atas diri kita sendiri.
  4. Mengubah pola pikir. Tentu tidak dalam jangka pendek, perlu waktu untuk dapat melatih pikiran kita menjadi orang yang positif, namun dengan giat berlatih setiap saat, kita akan dapat memetik hasilnya berupa ketenangan hati dalam menjalani hidup.

Sunday, 16 November 2014

Peraturan Utama Dalam Hidup






Tujuh Peraturan Utama Dalam Hidup

  1. Berdamailah dengan masa lalu anda, agar tidak membebani masa sekarang;
  2. Apa yang orang lain pikirkan tentang anda bukanlah urusan anda;
  3. Waktu mampu menyembuhkan hampir semuanya, berikanlah waktu;
  4. Jangan membandingkan hidup anda dengan orang lain dan jangan menghakimi. Anda tidak pernah tahu perjuangan yang telah mereka lakukan;
  5. Berhenti berpikir terlalu banyak, tidak apa-apa tidak mengetahui jawabannya. Jawaban akan datang pada anda pada saat yang tidak diperkirakan;
  6. Tidak ada seorang pun yang bertanggung jawab pada kebahagiaan anda, kecuali  anda sendiri;
  7. Tersenyumlah. Anda tidak memiliki seluruh masalah di dunia.
sumber: rawforbeauty.com

Thursday, 13 November 2014

Sinar Matahari Bagus Untukmu





VITAMIN D
Terbukti lebih efektif dari obat-obatan anti virus dan vaksin pencegah flu

Jadi, ayo bangun pagi dan rasakan sinar matahari :)

(sumber: fan page the unknown but not hidden)

Sunday, 9 November 2014

Enjoy The Day!!!

 Bersyukur dan nikmatilah apa yang anda hadapi hari ini!!


Kata Dalai Lama "Hanya ada 2 hari dalam setahun yang kita tidak bisa melakukan apa-apa terhadapnya. Satu bernama 'kemarin' dan satu bernama 'besok', jadi hari ini adalah saat yang tepat untuk mencintai, mempercayai, melakukan, dan yang terpenting untuk hidup"

sumber: fan page earth we are one

Wednesday, 5 November 2014

Cara Sederhana Memacu Motivasi Diri


Ide dari penulisan artikel ini adalah sebuah berita sisipan kecil di halaman koran favorit saya, Jawa Pos, beberapa waktu yang lalu. Saya lupa persisnya kapan dan detail nama dari berita tersebut, namun garis besar tulisan itu sangat melekat di benak saya, yaitu bagaimana kita bisa memanfaatkan cara-cara yang sederhana untuk memacu motivasi diri. Salah satu cara sederhana itu adalah dengan memanfaatkan password di gadget kita.

Seperti yang sudah umum diketahui, semakin ke sini kehidupan manusia semakin terkotak dalam suatu alat kecil berupa gadget. Untuk terhubung dengan orang lain, kita memanfaatkan berbagai layanan di internet baik itu sosial media, penyedia berita, maupun layanan data. Semua layanan digital tadi mensyaratkan data pengguna dalam suatu akun yang diproteksi dengan password. 

Password haruslah sesuatu yang unik yang hanya diketahui oleh pemilik akun. Nah, di sinilah kita bisa kreatif dalam memanfaatkan password untuk memacu motivasi diri kita. Misalkan saja kita punya 5 akun dan di kehidupan sehari-hari kita ingin meningkatkan jam olahraga kita, kita bisa membuat password gym1jam1hari untuk kelima akun kita. Setiap kita membuka akun, kita harus mengetik password dan lama kelamaan akan mempengaruhi alam bawah sadar kita untuk selalu terpacu pergi ke pusat kebugaran. Atau contoh lain kita ingin memotivasi diri bahwa kita mampu lulus kuliah dengan nilai memuaskan, kita bisa membuat password 2015cumlaude.

Saat kita merasa bahwa tujuan kita telah tercapai dan ingin meraih tujuan lain dalam hidup kita bisa mengubah password dengan kata-kata yang mengandung motivasi yang memacu diri untuk selalu bisa menjadi orang yang lebih baik, seperti sabarlebihbaik, 8gelassehari, nowomannocry, dan lain sebagainya.

Tuesday, 4 November 2014

Manfaat Air Kelapa Untuk Kesehatan Anda


Rendah kalori, bebas lemak, dan mengandung potasium lebih banyak daripada pisang, air kelapa adalah salah satu cairan elektrolit terbaik di dunia. Inilah induk dari minuman kesehatan dan olahraga yang bahkan lebih efektif dari minuman karbo-elektronik yang beredar di pasaran. Dengan kandungan kalori dan sodium yang lebih rendah serta kandungan potasium yang lebih tinggi dari minuman kemasan, air kelapa masih mempunyai keunggulan lain yaitu tidak perlu bahan tambahan seperti pengawet dan pemanis buatan.
Studi menunjukkan bahwa sitokinin dalam air kelapa menunjukkan efek anti aging, anti karsinogen, dan anti trombosit. Sitokinin sendiri adalah hormon nabati yang mengatur pertumbuhan, perkembangan, dan usia tanaman. Saat sel dan jaringan tubuh manusia terpapar dengan sitokinin, penuaan sel menurun dengan sangat signifikan.
Kandungan air kelapa lainnya mencakup berbagai enzim bioaktif seperti asam fosfat, katalase, dehidrogen, diastase, peroksida, polimer RNA, dan banyak lagi lainnya.  Enzim-enzim ini membantu proses pencernaan dan metabolisme. Air kelapa juga kaya akan vitamin B komplek seperti riboflavin, niasin, tiamin, pridoksin, dan folat. 
Sebagai hidrator, air kelapa mengandung komposisi elektrolit yang identik dengan cairan manusia. Jika tubuh cukup terhidrasi, akan menghindarkan kita dari rasa lapar dan mengontrol kebutuhan gula dalam darah sehingga menurunkan konsumsi kalori secara keseluruhan sehingga akan membantu diet. Konsumsi secara teratur akan membantu proses detoksifikasi tubuh.

Berbagai manfaat air kelapa di atas dapat dirangkum sebagai berikut:
  1. Pencegah dehidrasi. Air kelapa membantu mengelola kebutuhan cairan tubuh, selain itu potasiumnya dapat menjaga tekanan air dalam sel dan darah.
  2. Makanan bagi otak dan otot. Berkaitan dengan kandungan elektrolitnya, air kelapa meningkatkan fungsi sistem dan transmisi saraf, dapat juga mencegah kaku pada otot.
  3. Kesehatan jantung dan ginjal. Mengurangi resiko hipertensi dan stroke serta batu ginjal.
  4. Anti-aging. Mengandung sitokinin yang melindungi sel dari penuaan dan kanker.
  5. Pendukung sistem pencernaan. Enzim bioaktifnya meningkatkan fungsi pencernaan dan metabolisme.
  6. Mengandung 5 elektrolit esensial. Termasuk potasium, sodium, magnesium, fosfor dan kalsium.
  7. Pendukung sistem imun. Asam laurik yang dikandung merupakan anti jamur, anti bakteri, dan anti virus yang membantu menangkal infeksi serta mencegah cacing dan jamur.
(diterjemahkan dari earthweareone.com)

Thursday, 30 October 2014

Cek Sendiri Kesegaran Telur Anda




Bagi anda yang sering mengolah telur untuk dijadikan berbagai penganan, ada baiknya jika anda mengetahui teknik sederhana untuk mengetahui kondisi kesegaran telur yang akan anda olah. Teknik ini menggunakan media air untuk mengetahui usia telur yang tentu saja mempengaruhi kelayakannya untuk dikonsumsi.
Anda hanya memerlukan sebuah mangkok atau baskom plastik dan isi tiga perempat bagiannya dengan air. Kemudian masukkan telur yang akan anda "tes" kondisinya dan lihat posisi telur sebagaimana gambar di atas.

  • Jika telur berada di dasar dengan posisi tidur, maka telur itu masih baru dan tentu layak untuk dikonsumsi
  • Jika posisi telur agak sedikit miring, maka perkiraan usia telur adalah satu minggu, segera konsumsi!
  • Jika telur berada dasar namun dengan posisi berdiri, maka telur tersebut diperkirakan berusia  2 hingga 3 minggu. Untuk memastikan layak tidaknya telur harus dipecah dan diperhatikan dari hasil pengamatan lain semisal bau dan kondisi kuning telur (warna dan keutuhannya)
  • Jika telur mengambang dalam wadah, segera buang dan jangan dikonsumsi karena usia telur sangat lama dan tidak layak untuk dikonsumsi
Semoga bermanfaat!

Sumber: fan page your daily health tips

This Is Your Birth

(sumber: fanpage a different type of art)

"Saat sebuah bintang lahir,
ada satu yang pasti terjadi:
musnahnya gas nebula.

Musnah.
Hancur.
Ini bukan kematianmu.

Ini kelahiranmu"

catatan: nebula adalah kumpulan debu dan gas di ruang angkasa. Bintang baru dihasilkan dari nebula

Wednesday, 22 October 2014

Selamat, Anda Menjadi Lebih Kaya Tanpa Menambah Pekerjaan



Kolom inspirasi di kompas.com oleh Ryan Filbert, praktisi dan inspirator investasi

Suatu hari, seorang teman bertanya kepada saya, “Ryan menurut kamu, bila kamu membutuhkan uang seribu rupiah, lebih mudah mencari seribu rupiah atau berhemat seribu rupiah?”

Karena saya termasuk dalam kategori orang hemat (ini menurut teman-teman saya, sampai-sampai saya dijuluki Gober Bebek Muda), dengan cepat saya menjawab, “Lebih mudah berhemat seribu rupiah.” Teman saya pun mengiyakan jawaban saya.

Ya, meskipun sama-sama bernilai seribu, sering kali banyak orang berpikir bahwa bila kita merasa kurang, cari saja uang yang lebih banyak. Pertanyaannya sangat mudah, lalu kapankah Anda akan merasa cukup?

Manusia dilahirkan menjadi makhluk yang tidak mudah puas. Dalam kehidupan, dikenal sebutan ‘hal yang dibutuhkan’. Namun bukan hanya itu, ada juga ‘hal yang diinginkan'. Sekilas kedua hal ini tampaknya sama, tapi sebenarnya mereka adalah saudara jauh.

Dalam hidup, setidaknya kita pasti membutuhkan hal mendasar, dan di sekolah dasar kita mengenalnya sebagai kebutuhan primer. Salah satu contoh kebutuhan primer yaitu makanan (pangan).

Namun bila ditanya, “Ingin makan apa?” jawabannya bisa seribu satu macam, dan tentunya juga seribu satu harga , padahal kebutuhannya cuma satu. Makan untuk tetap hidup, tetap sehat, dan bisa melanjutkan hari esok. Artinya, keinginan manusia terhadap pemenuhan kebutuhan bisa sangat berbeda antara satu orang dengan yang lainnya.

Saya sangat puas dengan sepiring nasi dengan lauk tahu dan tempe, tapi ada orang lain yang kalau tidak makan tahu dan tempe dari restoran XYZ, tampaknya dia belum puas.

Seperti yang kita ketahui, meskipun sama-sama tahu tempe, tapi bila sudah masuk ke restoran, harganya pasti akan jauh lebih mahal. Kadang kita hanya terfokus untuk berusaha meningkatkan pendapatan agar bisa memenuhi keinginan, bukan kebutuhan. Alhasil, sebenarnya kita tidak bertambah kaya sama sekali, bahkan sebenarnya malah bertambah miskin!

Wah, bagaimana mungkin?

Begini sederhananya, masalah yang saya lihat dari teman-teman di sekitar saya yang bekerja adalah, mereka sangat membutuhkan pengakuan. Jadi, seiring dengan bertambahnya penghasilan atau meningkatnya jabatan , mereka perlu menunjukkan status jabatan dan penghasilannya, melalui penampilannya. Dan mereka membayar penampilan tersebut dengan harga yang jauh lebih mahal daripada kenaikan penghasilan dan jabatannya.

Jadi, bila hari ini kita merasa kekurangan, bisa saja sebenarnya Anda sudah cukup kaya. Anda hanya perlu melatih diri untuk mampu berhemat, bukan malah bekerja lebih keras untuk mencari uang. Uang adalah budak yang baik, tapi tuan yang amat buruk. Jadi, kita harus sangat berhati-hati dengannya.

Buatlah daftar pemasukan dan pengeluaran Anda. Mulailah melihat yang mana kebutuhan, dan mana yang keinginan. Gantilah keinginan Anda menjadi yang lebih murah, sesuatu yang dikenal dengan substitusi (penghematan), lalu hilangkanlah yang Anda anggap berbiaya besar (efisiensi) tapi tidak berdampak pada hidup Anda.

Selamat menjadi lebih kaya tanpa menambah pekerjaan dan penghasilan Anda. Hal ini sulit untuk dilakukan, namun ingatlah, kenikmatan sesaat biasanya akan membawa penderitaan jangka panjang.

Tuesday, 21 October 2014

Teh Hijau, Tanaman Sehat Kaya Manfaat

Saat remaja, saya hobi mengkonsumsi teh hijau yang diseduh dengan air panas pada malam hari untuk kemudian saya minum keesokan paginya dalam kondisi dingin dan sudah terendam semalaman. Rasa pahit yang khas dari seduhan teh hijau sangat menenagkan lambung saya, bonusnya, badan saya selalu langsing (cenderung kurus malah) karena efek dari teh hijau. Apabila dikonsumsi dalam jumlah yang tepat (1 cangkir/gelas sehari) kita akan mendapatkan manfaat yang maksimal. Penasaran dengan manfaat teh hijau lainnya? Berikut beberapa manfaat teh hijau sebagaimana dilansir dari carakhasiatmanfaat.com.

  1. Mengontrol Berat Badan.  Gaya hidup masyarakat modern yang cenderung mengabaikan asupan nutrisi (karbohidrat, lemak dan gula berlebih) semakin meningkatkan resiko obesitas. Penyakit lanjutan dari obesitas seperti jantung, diabetes, dan hipertensi tergolong dalam penyakit mematikan yang memerlukan diet khusus dalam penanganannya. Dengan memasukkan teh hijau ke dalam diet penderita obesitas dapat mengontrol berat badan ideal yang dipersyaratkan bagi kesehatan. Teh hijau mengandung antioksidan alami yang disebut polifenol katekin 10 kali lebih kuat dari buah dan sayur. Salah satu dari enam jenis katekin dalam teh hijau adalah epigallocatechin gallate (EGCG) yang berfungsi sebagai katalisator proses metabolisme dalam tubuh manusia yang kemudian mengintensifikasi tingkat oksidasi lemak dan mngubahnya menjadi kalori yang pada akhinya dapat menurunkan berat badan. Teh hijau juga dapat mendetoksifikasi tubuh dan menekan nafsu makan berlebih. 
  2. Menyegarkan Nafas. Teh hijau dapat menghambat pertumbuhan bakteri dalam mulut penyebab penyakit gigi dan bau mulut. Teh hijau juga mampu mengatasi peradangan gusi. Anda juga dapat membuat pasta gigi dari teh hijau dan baking soda yang berguna untuk menghilangkan plak pada gigi.
  3. Mengurangi Kolesterol. Teh hijau mengandung tanin yang dikenal mampu menurunkan kadar kolesterol tubuh secara alami. 
  4. Menyehatkan Kulit. Antioksidan yang tinggi dalam teh hijau sangat bermanfaat untuk melindungi kulit dari polusi dan sinar UV, serta menghambat penuaan dini pada kulit. 
  5. Mengurangi Reaksi Alergi. EGCG dalam teh hijau mengandung histamin dan imunoglobulin yang merupakan senyawa yang berperan penting dalam menghentikan reaksi dari alergen tertentu. 
  6. Menyehatkan Rambut. Teh hijau diketahui menghambat pertumbuhan DHT (dyhidrotestosterone) sebagai senyawa penghambat pertumbuhan rambut dan penyebab rambut rontok. Teh hijau juga dikenal dapat merangsang pertumbuhan rambut dan menghaluskan rambut karena mengandung polifenol, vitamin C, dan vitamin E. 
  7. Mengelola Diabetes. Teh hijau dapat membantu memanajemen Diabetes tipe II karena mengandung antioksidan alami yang menghambat sekresi enzim alpha - glucosidase yang pada akhirnya akan memperlambat penyerapan glukosa dalam darah. 
  8. Mengelola Tekanan Darah. Kandungan kafein yang rendah pada teh hijau dapat menstimulasi kerja positif jantung serta membantu mengelola diabetes dan kolesterol sehingga berpengaruh terhadap tekanan darah. 
  9. Mencegah Arthritis. Teh hijau dapat membantu mencegah dan mengurangi resiko rematik yaitu melindungi tulang rawan dengan cara menghalangi produksi enzim kemokin. Kemokin adalah protein yang mempromosikan peradangan dalam tubuh sebagai gejala awal artrhritis. 
  10. Meningkatkan Imunitas. Antioksidan polifenol dan flavonoid akan meningkatkan sistem kekebalan tubuh sehingga membuat kita lebih sehat dan membantu mencegah infeksi