Thursday 27 November 2014

Alasan Anda Harus Meminum Air Lemon Setiap Pagi


Air lemon tidak hanya penghilang haus paling segar dari minuman lain, tetapi juga menutrisi tubuh dengan vitamin, mineral, serta unsur lain yang dibutuhkan oleh tubuh kita. Saat kita bangun di pagi hari, jaringan tubuh dalam kondisi dehidrasi dan memerlukan cairan untuk menghilangkan racun dan meremajakan sel-selnya. Berikut adalah alasan anda harus meminum air lemon setiap pagi, yaitu:
  1. Air lemon mengandung elektrolit yang kaya akan potasium, magnesium, dan kalsium.
  2. Air lemon efektif dalam mengurangi rasa sakit pada persendian dan otot.
  3. Air lemon hangat bagus untuk pencernaan karena mengandung asam sitrat yang saat berinteraksi dengan enzim dan asam lain dalam tubuh akan membantu sekresi cairan lambung dan organ pencernaan lain. Juga dapat membantu pergerakan usus secara alami.
  4. Hati dapat memproduksi enzim dengan bantuan air lemon daripada air lainnya. Selain itu bermanfaaat juga dalam membersihkan hati dan membuatnya bekerja maksmal dalam mengeluarkan racun.
  5. Air lemon dapat membantu memerangi infeksi pada saluran pernapasan, radang tenggorokan, dan pembenkakan tonsil (amandel).
  6. Air lemon penting untuk metabolisme tubuh karena kaya akan antioksidan yang melindungi tubuh dari radikal bebas dan memperkuat sistem imun.
  7. Potasium dalam lemon mampu membantu kerja sistem saraf. Depresi dan kecemasan adalah hasil dari rendahnya kadar potasium dalam darah. Sistem saraf memerlukan jumlah potasium yang cukup untuk memastikan selalu terhubung dengan jantung.
  8. Air lemon efektif untuk membersihkan darah, pembuluh darah, dan arteri.
  9. Air lemon dapat membantu menurunkan tekanan darah. Satu porsi harian sebuah lemon dapat menurunkan tekanan darah hingga 10%.
  10. Air lemon memberikan efek alkali pada tubuh. Bahkan saat anda meminumnya tepat sebelum makan, dapat menaikkan kadar pH. Semakin tinggi pH, semakin tubuh anda mampu memerangi penyakit.
  11. Air lemon bagus untuk kulit. Vitamin C dalam lemon meremajakan kulit secara alami.
  12. Air lemon mampu menurunkan kadar asam urat.
  13. Air lemon sangat bermanfaat bagi wanita hamil. Vitamin C dalam lemon berguna untuk menangkal virus seperti influenza. Lebih jauh, vitamin C membantu pembentukan jaringan tulang pada janin. Di saat yang sama, berkaitan dengan kandungan potasium yang tinggi, campuran air dengan lemon mampu mendorong pembentukan sel otak dan saraf pada bayi.
  14. Air lemon mampu menurunkan berat badan. Lemon mengandung serat pektin yang membantu menekan rasa lapar. Studi membuktikan bahwa orang yang menjalankan diet alkali lebih cepat menurunkan berat badan.
  15. Air lemon mampu meredakan sakit gigi dan gingivitis.
  16. Air lemon mampu mencegah kanker. Ini berkaitan dengan kandungan alkali pada lemon. Beberapa studi menunjukkan bahwa sel kanker tidak dapat berkembang pada lingkungan yang bersifat basa.
Kapan dan bagaimana cara meminum air lemon?

Gunakan setengah gelas air hangat tanpa gula dan peras setengah bagian lemon. Minumlah di pagi hari saat perut kosong. Beberapa ahli merekomendasikan satu jam sebelum sarapan untuk hasil maksimal.

--disarikan dari www.livingtraditionally.com--

No comments:

Post a Comment